Berdasarkan program kurikulum tentang penilaian pada tahun pelajaran 2018/2019 menggunakan sistem e-raport maka SMA Negeri 1 Tawangsari memandang perlu untuk melaksanakan pelatihan kepada para guru mapel dan wali kelas untuk menggunakan aplikasi e-raport.
Bertempat di laboratorium komputer yang sudah terkoneksi dengan jaringan maka pada hari Senin, 3 Desember 2019 dilakanakan workshop e-raport yang diikuti para guru mapel dan wali kelas. Bapak/Ibu guru mapel terlihat sangat antusias untuk mengikuti pelatihan ini. Workshop dilaksanakan setelah kegiatan PAS difasilitasi oleh Pak Dudy, Pak Haswanto dan Pak Marwan. Kegiatan selanjutnya adalah Bapak/Ibu guru mapel mengisikan nilai secara mandiri lewat komputer client dengan cara memasukkan nama user dan password yang telah ditentukan. Penginputan nilai bisa dilakukan setiap saat pada waktu dan jam kerja.